Jumat, 12 Februari 2010

Kandidat Gubernur itu Mantan Pelacur?

Jumat, 12 Februari 2010 |

Apa Jadinya jika seorang mantan pelacur menjadi kandidat gubernur? setidaknya inilah yang dialami oleh Kristin Davis. Kristin Davis merupakan Mantan pelacur yang menjadi kandidat sebagai gubernur New York. inilah Kisah Kristin davis sang pelacur yang menjadi kandidat gubernur new york

Seorang bekas pelacur, Kristin Davis, mencalonkan diri sebagai gubernur negara bagian New York, Amerika Serikat. Kampanyenya ditangani konsultan politik top yang pernah menangani orang seperti Richard Nixon, Ronald Reagan, sampai ayah beranak George Bush.

Pencalonan Davis ini sangat serius untuk pemihan pemimpin salah satu kota paling top dunia yang akan digelar November 2010 itu. Kampanyenya akan ditangani Roger Stone, konsultan politik yang sudah lama malang melintang memantu para elit Partai Republik mulai dari Richard Nixon, Ronald Reagan, sampai George W. Bush dan anaknya, George Bush.

Kata Stone, pencalonannya tidak main-main. "Saya ingin ia mendapat suara setengah juta orang," kata Stone.

Modal Davis bukan hanya karena ia pelacur top tapi juga pengalaman 10 tahun di bidang finansial. Ia akan maju sebagai calon Libertarian. Untuk bisa maju, dibutuhkan 15 ribu tanda tangan pemilih. Tapi Davis yakin bisa mengumpulkan 45 ribu suara. Salah satu taktiknya adalah meminta para pelacur berdiri di Stasiun Grand Central--stasiun terbesar New York--dan meminta tanda tangan orang yang lewat.

Targetnya, salah satunya, legalisasi pelacuran dan ganja dengan alasan bisa memberi pemasukan pendapatan daerah sampai US$2,5 miliar (Rp 23 triliun).ra


Related Posts



0 komentar:

Posting Komentar